Akik |
Batu mulia banyak digunakan sebagai bahan baku perhiasan sehingga menambah nilai jual dari batu mulia tersebut. Keindahan batu mulia terlihat dari warna, bentuk dan kemampuannya memantulkan sinar. Dari banyak jenis batu mulia yang dikenal di Indonesia berikut 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia.
1. Batu akik
Berasal dari mikrokristal kuarsa dengan kehalusan dan dan kecerahan warnanya. Batu akik masih cukup dikenal di Indonesia sehingga batu ini termasuk dalam 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia. Batu akik sendiri mempunyai banyak makna. Untuk makna kasih menunjukkan pesona asmara dan rasa tentram. Selain itu juga dapat memancarkan kewibawaan dan kharisma pemakainya.
2. Batu aquamarine
Batu ini tidak tahan panas, bila dipanaskan terlalu tinggi warna birunya akan hilang. Batu ini menggambarkan kasih sayang. Bagi Anda yang ingin membeli batu mulia ini, sebaiknya berhati-hati karena batu topaz juga memiliki bentuk yang sekilas mirip dengan akuamarine.
3. Batu safir
Batu safir merupakan batu mulia yang sudah tidak asing lagi. Jenis batu inipun masuk ke dalam 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia. Batu ini banyak digunakan untuk perhiasan dan menggambarkan kekekalan. Batu ini mempunyai aura untuk mengembangkan daya pikir baru. Macamnya beragam, seperti blue saphirre, yellow sapphire, black shappire dan burma shappire.
4. Batu berlian
Batu yang satu ini tentu saja masuk ke dalam 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia. Batu ini dikenal luas dan banyak diminati. Batu berlian banyak digunakan dalam perhiasan dan mempunyai nilai jual yang sangat tinggi. Batu ini melambangkan kemewahan.
5. Batu ruby
Batu ini juga dikenal baik di Indonesia. Batu ini berwarna merah dengan bentuk umumnya round atau oval. Batu ini menggambarkan keberanian dan kekuatan si pemakai.
6. Batu Zamrud
Jenis batu ini juga cukup terkenal di Indonesia. Batu ini juga masuk dalam 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia. Batu ini dikenal sebagai jamrud karena berwarna hijau melambangkan jamrud katulistiwa. Batu ini menggambarkan kemakmuran dan keanggunan si pemakai.
7. Batu Topaz
Jenis batu ini hampir mirip dengan akuamarine sehingga beberapa oknum menjual batu topaz sebagai batu akuamarine. Batu ini mempunyai kualitas di bawah batu akuamarine. Topaz berasal dari arthorhombic sedangkan akuamarine berasal dari kristal heksagonal. Ciri yang membedakan batu topaz dengan akuamarine antara lain: topaz mempunyai refraksi yang lebih kuat dan kekerasan yang berbeda pula.
8. Batu opal/ kalimaya
Jenis batu ini tergolong dalam 10 jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia. Batu ini mempunyai bentuk yang unik dan khas dan bercita rasa tinggi. Walau batu ini tergolong mahal namun batu ini tetap banyak diminati.
9. Batu Tourmaline
Berbeda dengan batu akuamarine yang hanya mempunyai satu jenis warna, batu ini umumnya mempunyai gradasi warna yang indah dan mewah. Umumnya warnanya gabungan merah dan hijau.
10. Batu amethyst/ kecubung
Jenis batu mulia yang paling diminati di Indonesia terakhir adalah batu kecubung. Batu ini umumnya berwarna ungu dan melambangkan keanggunan si pemakai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar